.:: Makassar For PUNK Aceh ::.

Sekitar 100 anggota komunitas Punk se-Makassar berkumpul di puing-puing gedung bekas departemen store Harapan Baru, Tamalanrea. Mereka punya satu tujuan, melakukan konsolidasi guna menggelar aksi menolak penggundulan anak punk Aceh.

Para Punkers Makassar ini berkumpul sejak Senin (19/12/2011) sore. Para Punkers se-Makassar juga rencananya akan menggelar long march dan aksi teatrikalnya di ruas-ruas jalan Makassar, pada Rabu mendatang (21/12).

Menurut salah satu Punker Makassar Ichal Om saat ditemui detikcom, penangkapan 65 anak Punk Aceh yang dilakukan oleh aparat kepolisian merupakan sebuah pelanggaran Hak Asasi Manusia dan tidak menghargai kebebasan berekspresi seperti apa yang dilakukan oleh para anak Punk.

"Dari dulu Punk bisa hidup berdampingan dengan semua kalangan masyarakat, kenapa baru sekarang mereka dipermasalahkan, bentuk rambut seseorang itu hak masing-masing pribadi, kita menentang keras adanya pencukuran tersebut, kita hidup bukan di negara yang totalitarian atau berdasar satu agama tertentu saja," terang Ichal.

Ichal menambahkan, segembel apa pun gaya fashion para anak Punk, namun mereka bukan sampah masyarakat yang bisa disewenang-wenangi oleh aparat. Menurut Ichal, gaya fashion, gaya bermusik atau cara mereka hidup merupakan sebuah pemberontakan dari pola hidup kaum mainstream. Prinsip 'Do it Yourself' atau kemandirian senantiasa dijunjung tinggi oleh para anggota komunitas Punk.

"Orang-orang melihat Punk dari luarnya saja, kalau pun ada anak Punk yang nge-boat atau minum, di kalangan luar Punk pun juga banyak, namun di kalangan Punk sendiri tidak ada yang korupsi seperti yang dilakukan oleh para elit yang merasa dirinya kaum terpelajar," tandas Ichal sambil memangku anaknya yang masih balita.

0 komentar:

... Profil ...

Foto saya
Makassar, Indonesia
... Kami hanya ingin hidup BEBAS tanpa ada penindasan dan tertindas ...

... Komunitas ...